Review Hotel Novotel Manado Golf and Resort

Liburan akhir tahun sudah dekat. Sudahkah mempersiapkan destinasi liburan keluarga berikutnya? Untuk keluarga yang suka menikmati suasana pantai, Manado di Sulawesi Utara bisa jadi tujuan yang menggoda. Apalagi kota ini adalah persinggahan terdekat dari Bunaken, surga untuk para penyelam di utara nusantara. Jalan ke Pulau Bunaken dari bandara Internasional Sam Ratulangi juga tak begitu jauh. Anda hanya perlu mencapai pelabuhan atau dermaga di Manado untuk melanjutkan perjalanan menggunakan kapal ke Pulau Bunaken.

Manado juga dikenal dengan deretan kuliner yang lezat, mulai dari Bubur khas Manado yang nikmat menjadi santapan di pagi hari, hingga berbagai olahan ikan Cakalang sebagai salah satu produk laut utama. Oh ya, jangan lupa sempatkan membeli oleh-oleh Klappertaart, yang konon adalah makanan pencuci mulut yang paling sulit ditolak, meskipun anda sedang diet ketat. hehe

Resepsionis Hotel Novotel Manado Golf and Resort

Nah, untuk urusan menginap dengan keluarga pastinya harus nyaman dong. Saat tim Koper Mini berkunjung ke Manado, ada sejumlah pilihan hotel dengan review yang lumayan di ibu kota Sulawesi Utara ini. Tapi karena mengutamakan kenyamanan, pilihan menginap akhirnya jatuh ke Hotel bintang 4, Novotel Manado Golf and Resort yang terletak di Jalan A.A Maramis Kayuwatu, Jl. Kairagi No.II, Kairagi Dua, Mapanget, Jika anda datang dari Bandara Sam Ratulangi, hotel ini bisa ditempuh dalam waktu 20 menit dengan kendaraan. Kami check in di sore hari, sehingga kamar sudah sangat siap ditempati.

Lorong menuju kamar hotel

Sesuai kualifikasi hotel berjaringan internasional, fasilitas hotel ini cukup lengkap. Dari luar, resor ini nampak luas dengan langit-langit yang tinggi, dan terkesan klasik, sekilas seperti bangunan lama. Namun, setelah kami masuk ke kamar, ternyata desain interiornya sudah sangat modern, dengan penataan kamar yang nyaman.

Tempat tidur berukuran king dibalut sprei katun yang nyaman

Ada tempat tidur berukuran king, dan dilengkapi dengan day bed sofa, di sampingnya. Yang menarik, antara kamar dengan kamar mandi, hanya dipisahkan dengan kaca, menyajikan pemandangan unik.

Area kamar mandi yang terlihat dari tempat tidur

Bahkan saat kita berendam air hangat, bisa sambil menonton televisi layar datar yang terletak di depan tempat tidur.

Area wastafel di kamar mandi

Perlengkapan di lemari pakaian juga cukup lengkap, ada alas kaki berbentuk selop, sejumlah gantungan baju (hanger), dan kimono mandi (bath robe).

Lemari baju di dalam kamar hotel

Di deretan mini pantry, ada kulkas, coffee dan tea set, bahkan dispenser air minum. Baru kali ini kami menginap di sebuah kamar Hotel bintang 4, yang di dalamnya disediakan water dispenser. Per kamar, disediakan 1 unit water dispenser. Wah! Jadi tidak perlu lagi belanja air minum, kalo air minum botol sedang menipis ya.

ada dispenser air minum lho di dalam kamar
Coffee dan Tea Set
Kulkas mini di kamar hotel

Fasilitas standar lainnya, adalah layanan Spa yang bisa juga dipanggil ke kamar, tentu saja harganya di atas harga standar Spa, jika kita menikmatinya di salon di luar hotel.

Deretan harga layanan Spa di Novotel Manado

Kami juga sempat mencoba layanan room service-nya. Kali ini kami memesan satu Loyang Pizza dan minuman juice buah segar. Hmm…lumayan enak nih rasanya. Pizza tipis bertabur pepperoni dan mozzarella ini tidak kalah rasanya dengan yang di resto pizza pada umumnya.

Pizzanya enak!
Jus jeruk yang segar

Untuk anda yang bosan di kamar, aktifitas lainnya yang bisa dinikmati di sini, adalah berenang di kolam renang outdoor yang luas. Pemandangan di sekitar kolam juga cantik ya. Sedap di mata.

Pemandangan pool hotel yang menyejukkan mata

Atau anda bisa juga berolahraga ringan di pusat kebugaran (Gym), nongkrong di Bar, menikmati kehangatan Sauna atau  bermain Golf di kawasan resor.

Menu sarapan yang disediakan di restoran cukup bervariasi, sudah selayaknya layanan di hotel bintang 4 lainnya. Menu yang kami pilih untuk mengisi perut pagi ini memang tidak jauh-jauh dari menu khas Manado.

Bubur Manado ala Novotel

Apalagi kalau bukan bubur dan mie cakalang yang berhasil memenuhi rasa penasaran kami terhadap cita rasa daerah ini. Tapi jika anda tidak terlalu menyukai menu tradisional, jangan khawatir, masih ada deretan menu lokal dan internasional lain yang disediakan di sini.

Mie Cakalang khas Manado

Harga kamar dan fasilitas di Novotel Manado Golf and Resort bervariasi, mulai dari jenis kamar termurah, yakni superior yang dihargai 750 ribu Rupiah per malam, hingga Deluxe Junior Suite yang dihargai 1,3 juta Rupiah per malam. Nah, jika malas beranjak dari hotel, anda juga bisa menemukan variasi makanan di restoran The Square, Wasabi Japanese Restaurant, H2O Pool Bar dan Water Hole Lounge Bar.

Tapi mumpung anda sedang berada di salah satu destinasi favorit di Pulau Sulawesi, sebaiknya anda menyempatkan piknik ke Pantai Malalayang yang berjarak sekitar 50 menit berkendara dari hotel. Atau anda juga bisa menghabiskan malam di Pusat perbelanjaan Manado Town Square, yang bisa ditempuh sekitar setengah jam dari hotel.

Semoga liburan akhir tahun anda dan keluarga menyenangkan ya. Selamat berlibur!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *